Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-43 ASEAN akan segera diselenggarakan di Jakarta pada 5-7 September 2023. Berbagai rangkaian acara akan dilaksanakan jelang KTT ke-43 ASEAN, satu di antaranya ASEAN+ Youth Summit. Rencananya, ASEAN+ Youth Summit diselenggarakan di Bogor (6 September 2023), dan Jakarta (7-8 September 2023).
ASEAN+ Youth Summit adalah forum atau organisasi pemuda di kawasan ASEAN dan berbagai negara-negara mitra ASEAN. Tak hanya terlibat aktif pada Keketuaan Indonesia, hadirnya forum pemuda ini bertujuan untuk membahas, bernegosiasi, dan mengusulkan kebijakan pada pemimpin ASEAN.
Kehadiran organisasi pemuda di kawasan ASEAN sebenarnya bukan hal baru. Justru, saat ini semakin banyak deretan organisasi pemuda di Asia Tenggara yang bertujuan untuk memperkuat hubungan dan menjalin relasi dengan negara-negara lain, sekaligus sebagai sarana pengembangan diri.
Berikut beberapa organisasi pemuda di kawasan Asia Tenggara:
AIESEC
Organisasi pemuda di kawasan ASEAN yang pertama adalah Association Internationale des Etudians en Sciences Economiques et Commerciales (AIESEC). Lebih dari 110 negara terlibat di dalamnya, tidak heran jika sampai sekarang AIESEC masih menjadi organisasi pemuda internasional terbesar di dunia.
Salah satu organisasi di ASEAN ini memberi kesempatan para pemuda untuk mengembangkan potensi terbaik. Sehingga, memberikan dampak langsung yang sangat baik bagi dunia dan diri sendiri. Menariknya, AIESEC memiliki program volunteer ke berbagai negara di dunia, seperti Ceko, Rusia, dan Hungaria.
ASEAN Youth Friendship Network
ASEAN Youth Friendship Network (AYFN) turut menjadi organisasi internasional yang banyak diikuti para pemuda di Asia Tenggara. Pasalnya, organisasi pemuda di ASEAN ini bersifat independen dan akan memfasilitasi pemuda-pemuda di Asia Tenggara untuk membangun jaringan persahabatan. Hal inilah yang terus mendorong AYFN menjalin kerja sama dengan berbagai negara di dunia. Seperti Korea Selatan, Turki, Jepang, Belanda, dan masih banyak lagi.
Young Southeast Asian Leaders Initiative
Organisasi pemuda ASEAN lainnya Young Southeast Asian Leaders Initiative (YSEALI). Didirikan sejak 2013, YSEALI difokuskan untuk menguatkan hubungan Amerika Serikat (AS) dengan komunitas negara ASEAN dalam sektor lingkungan, sumber daya alam, ekonomi, wirausaha, dan kewarganegaraan.
Ada banyak program yang dilakukan oleh YSEALI, salah satunya adalah Academic Fellow Program. Program ini memberi kesempatan peserta di Asia Tenggara untuk mengikuti kuliah insentif selama 5 minggu di salah satu perguruan tinggi di Amerika Serikat.
ASEAN Youth Organization
Selanjutnya ASEAN Youth Organization (AYO), sebuah forum bagi para pemuda berusia 17-30 tahun yang berfokus pada pengembangan diri di bidang kepemimpinan, serta organisasi seni dan budaya. Karena itu, AYO terus mengupayakan untuk terus melakukan pelestarian budaya sebagai bentuk dukungan terhadap ASEAN Socio-Cultural Community. Saat ini AYO memiliki anggota hingga 500 orang, yang diharapkan dapat melahirkan ide-ide dalam menciptakan sustainable change.
Asia Youth Intercultural Council
Organisasi ini menyediakan program pertukaran budaya, pengetahuan, mempertahankan warisan budaya, dan menciptakan kolaborasi para pemuda. Kehadiran Asia Youth Intercultural Council (AYIC) diharapkan dapat meningkatkan pendidikan dan kesadaran akan keberagaman budaya. Dengan berbagai program yang bekerja sama dengan negara Singapura, Malaysia, dan Thailand.